Setelah pengajuan TTE untuk kenaikan dari Asisten Ahli ke Lektor dilakukan oleh Operator PAK, langkah selanjutnya yaitu Operator PAK dapat memantau status pembubuhan TTE Dosen yang diajukan pada laman Monitoring dan juga dapat mengunduh sertifikat saat TTE sudah selesai dibubuhkan. Simak di bawah ini untuk informasi selengkapnya.
Monitoring Ajuan
1. Login ke akun SISTER dengan peran Operator PAK.
2. Klik menu “Kenaikan Karir Peralihan”.
3. Klik “Mulai Pengajuan” pada bagian “Lektor”.
4. Klik tab “Monitoring Ajuan”. Pada tab ini, akan tersedia tabel yang berisi data berikut:
- Nama Dosen
- NIDN/NIDK
- NIP/NUPTK
- Jenis Dosen
- Perguruan Tinggi (Unit Kerja)
- Pendidikan Tertinggi
- Jabatan Fungsional
- TMT Jabatan Fungsional
- Golongan/Ruang
- TMT Golongan/Ruang
- Status Pembubuhan TTE
5. Anda dapat memantau status pembubuhan TTE Dosen yang terdiri dari:
-
Sedang Diproses
Ajuan TTE telah dikirim dan masih menunggu diproses oleh Pimpinan PT. -
TTE Dibubuhkan
TTE telah dibubuhkan pada Sertifikat Uji Kompetensi dan sudah dapat diunduh oleh Operator PAK. -
Dikembalikan
TTE dikembalikan oleh Pimpinan PT dan belum dibubuhkan. Silakan Operator PAK berkoordinasi dengan Pimpinan PT terkait alasan pengajuan TTE dikembalikan.
Untuk melihat lebih detail, silakan klik tombol “Lihat Detail”.
6. Pada laman Penilaian Ajuan Kenaikan Jabatan akan terdapat informasi terkait:
-
Status Pembubuhan TTE
Status diantaranya Sedang Diproses, TTE Dibubuhkan, atau Dikembalikan. -
Data Sertifikat Uji Kompetensi
Terdiri dari data Dosen (Diisi oleh Sistem) dan Data PT atau Lembaga (Diisi oleh Operator PAK). -
Dokumen Penilaian dan Angka Kredit
Klik “Lihat Dokumen” untuk melihat isi dokumen.
Mengunduh Sertifikat Uji Kompetensi Kenaikan Asisten Ahli ke Lektor
Berikut adalah cara mengunduh Sertifikat Uji Kompetensi khusus Dosen dengan TTE telah dibubuhi:
1. Sebelumnya silakan ikuti langkah-langkah monitoring di atas dari poin 1 sampai dengan poin 6.
2. Pada laman Detail Penilaian Ajuan Kenaikan Jabatan, tersedia tombol “Unduh Sertifikat Uji Kompetensi”. Silakan klik tombol tersebut.
3. Dokumen sertifikat akan otomatis terunduh dan masuk ke perangkat Anda. Apabila mengalami kendala saat mengunduh sertifikat, silakan laporkan ke kamu melalui tombol “Bantuan” yang tersedia di laman SISTER dan Pusat Informasi.